Project : Hijab House
Prinsipal Arsitek : Febrianto Wicaksono, S.Ars
Klien : Ibu Mury
Lokasi : Jepara, Jawa Tengah
Luas Tanah : - m2
Luas Lantai 1 : - m2
Luas Lantai 2 : - m2
Luas Total Bangunan : - m2
Tahun Perencanaan : 2023 m2
Status : Approved Design
Hijab dalam bahasa arab maknanya penghalang/penutup. Sebagaimana tirai pemisah antara jamaah sholat laki-laki dan perempuan dalam masjid. Hijab juga bermakna pakaian yang wajib dikenakan muslimah ketika di luar rumah, menjulurkan kain kerudung dari kepala hingga seluruh tubuh kecuali wajah dan telapak tangan.
Begitu juga dengan Hijab dalam pengertian untuk desain rumah tinggal ini. Memaksimalkan pembatasan pandangan orang ke arah rumah untuk melindungi privasi, khususnya aurot penghuni yang notabene keluarga muslim, ketika sedang beraktifitas di area rumah dan untuk meminimalisir hal-hal negatif lainnya salah satunya 'Ain.
Jadi desain pagar tinggi dan tertutup bukan berarti penghuni sombong ya gaes ya, tetapi ada maksud dan tujuan kebaikan yang tidak dapat dijangkau oleh mata manusia
Karena itu Desain rumah ini dirancang lebih kepada mengutamakan fungsi yang orientasinya kedalam, meski tak meninggalkan estetika luarnya.
Ruang tamu rumah tinggal ini pun dibuat terpisah. Ada ruang tamu khusus laki-laki adapula ruang tamu khusus perempuan.
Orientasi rumah ini adalah area dalam sehingga landscape tanaman menyelimuti sekitar bangunan.
Seluruh dinding eksterior menggunakan finishing cat tekstur arturo warna putih yang memberikan kesan sederhana dan meminimalisir ketidaksempurnaan dari dinding.
Keinginan klien yang tidak ingin adanya talang, penggunaan atap pelana yang mengarahkan air hujan langsung tanah menjadi solusi desain rumah ini.